7/10/2016

Binahong Untuk Semua

Masyarakat modern saat ini cenderung menganut gaya hidup instan, dikarenakan mobilitas yang cukup tinggi memberikan efek kepada kita untuk memilih makanan cepat saji sebagai kebutuhan atau hanya untuk gaya hidup. Konsumsi makanan cepat saji yang terus menerus akan berdampak buruk bagi kesehatan kita dalam jangka panjang. Menurut Prof. Kieran Clarke, peneliti bidang Physiological Biochemistry dari Oxford University, Amerika Serikat makanan cepat saji yang tinggi kalori menyebabkan kurangnya kinerja otak.

Namun, kini masyarakat tak perlu khawatir karena saat ini banyak orang yang telah mengkonsumsi tanaman Binahong (Anredera cordifolia) sebagai tanaman obat, di Indonesia sendiri tanaman binahong belum lama digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit, dari penyakit ringan hingga penyakit berat. Ini dikarenakan binahong memiliki kandungan zat saponin yang tergolong kelompok triterpenoid. 

Di negara China, Dheng san chi merupakan nama lain dari binahong itu sendiri. Masyarakat China percaya bahwa binahong dapat menyembuhkan penyakit degeneratif. Saponin adalah glikosida triterperna dan sterol. Saponin merupakan senyawa aktif yang bersifat seperti sabun yang mampu menghemolisis sel darah.

Selain untuk menyembuhkan penyakit ringan maupun kronis seperti radang usus, radang ginjal, diabetes, kolesterol, dsb.binahong juga dapat digunakan untuk kecantikan. Bagi teman-teman yang mempunyai masalah dengan jerawat, teman-teman bisa menggunakan binahong sebagai alternatif pengobatan jerawat yang meradang. Caranya: cuci beberapa lembar daun binahong yang tidak terlalu muda dan tidak terlalu tua, lalu lumatkan langsung ke wajah teman-teman, tunggu sekitar 15-20 menit lalu bilas wajah teman-teman dengan air bersih atau bisa dengan cara merebus daun binahong, setelah air rebusan mendingin air rebusan tersebut dapat digunakan untuk mencuci wajah untuk membuka pori-pori wajah sehingga kulit wajah lebih kencang.

Selamat mencoba :)

Sumber: Berbagai sumber

No comments:

Post a Comment