9/21/2012

Tri Kaya Parisudha

Om Swastyastu ...
Saya mau bahas sedikit mengenai Tri Kaya Parisudha, 3 kata tapi kalau diaplikasikan dalam kehidupan kita luar biasa deh...3 words which have great results  :)

Parisudha merupakan bagian dari etika. Tri Kaya Parisudha berasal dari  kata "Tri" yang berarti tiga, "Kaya" yang berarti perilaku atau perbuatan dan "Parisudha" yang berarti baik, bersih, suci atau disucikan. Jadi, Tri Kaya Parisudha dapat diartika tiga dasar perilaku manusia yang harus disucikan, yaitu manacika, wacika dan kayika.

Manacika berarti pikiran baik, Wacika berarti perkataan baik dan Kayika berarti perbuatan baik. Adanya pikiran yang baik akan mendasari perkataan yang baik, sehingga terwujudlah perbuatan yang baik. Di zaman yang seperti ini sulit untuk menemukan orang yang berbudi pekerti luhur, oleh sebab itu alangkah baiknya kita tanamkan selalu ajaran-ajaran  kebaikan  pada semua orang. Ajaran Tri Kaya Parisudha ini dapat menjadi pedoman untuk mencapai Moksa.

Jika kita berbuat baik, maka kebaikanlah yang akan menghampiri kita...
So, don't be doubt to do better than before :)



Om Shanti Shanti Shanti Om

No comments:

Post a Comment